Cara Menghapus Akun Gmail di Android Dengan Mudah - ANGOPS

Cara Menghapus Akun Gmail di Android Dengan Mudah

Dalam panduan ini mengulas bagaimana cara menghapus akun Gmail di Android dengan mudah langkah demi langkah secara jelas dan lengkap.

Dengan metode ini pengguna Android juga bisa menghapus salah satu akun gmail di Android mereka jika dalam satu HP pernah login beberapa email. Cara remove akun Google mail dalam panduan ini bisa diterapkan untuk menghapus akun gmail di HP Samsung, Xiomi, Vivo, dan merek ponsel Android lainnya.

Cara Hapus Akun Gmail di HP Android


Dalam contoh ini Angops menggunakan HP Xiomi sebagai panduan untuk remove akun gmail dari perangkat Android. Mungkin akan sedikit berbeda pada merek HP lain, maka silahkan disesuaikan dengan HP masing-masing.


  1. Buka Setting / Pengaturan pada HP Android dengan tap ikon roda gerigi
  2. Gulir ke bawah dan cari Account (Other accounts) > kemudian pilih Google 
    cara-menghapus-akun-gmail-di-android
  3. Akan terlihat daftar akun Google yang pernah digunakan dalam ponsel tersebut (jika satu HP login banyak email)
  4. Pilih salah satu akun gmail, kemudian tap More > dan pilih Remove accounts untuk menghapus akun gmail dari perangkat Android tersebut. 
    cara-menghapus-salah-satu-akun-gmail-di-android
  5. Lakukan langkah yang sama bila ingin menghapus akun Google yang lainnya. 
  6. Selesai.


Nah itulah langkah mudah cara menghapus akun Gmail atau akun Google di perangkat Android. Sebagai tips jika akan menjual ponsel Android, sebaiknya melakukan penghapusan akun Google dan akun lainnya dari perangkat tersebut.

Dan jangan lupa lakukan Factory Reset agar lebih aman dan data penting kalian tidak jatuh ke tangan orang yang tidak bertanggung jawab.

Selamat mencoba.


Share this article

Silakan tulis komentar Anda